Wanita baik-baik paling tau soal perasaan sesama wanita, dia akan menyadari mengambil atau menggoda pasangan orang lain adalah sesuatu yang sangat sulit untuk dimaafkan oleh wanita lain.
Wanita baik-baik akan memposisikan dirinya sebagai wanita yang diambil pasangannya karena itu dia tidak akanpernah berani menggoda pasangan orang lain.
Dan Hanya Wanita Tidak Baik Saja Yang Mau Mengambil Pasangan Orang Lain
Hanya wanita tidak baik saja yang menggoda dan tega mengambil pasangan orang lain. Ambisinya untuk memiliki milik orang lain sampai-sampai membunuh naluri sesama wanitanya hingga menjadikannya sebagai wanita yang tega dan tamak. Wajarlah kalau kamu sangat kesal sama wanita ketiga dan ingin memaki-makinya.
Wanita yang Baik Tidak Akan Mengambil Pasangan Orang Lain Dan Tidak Akan Minta Dipoligami
Siapa yang tidak akan marah dan benci jika ada wanita lain yang mencoba merusak hubungannya. Jangankan hubungannya sudah resmi (suami istri) masih pacaran saja wanita pasti akan marah.
Maka tak heran jika wanita ketiga kerap dicap sebagai wanita tidak baik, semua anggapan buruk lansung dicapkan pada wanita ketiga. Dan rasanya semua wanita akan sepakat mengecap wanita ketiga sebai wanita yang buruk.
Dan kiranya memang sudah pantas wanita ketiga dicap sebagai wanita tidak baik. Karena kalau dia memang wanita baik-baik dia pasti akan tau dimana tempatnya.
Karena Wanita Baik-Baik Selalu Tau Posisinya Dimana
Wanita baik-baik selalu tau dimana tempatnya, dia tau batasan-batasannya, diaakan sangat tau hal yang paling menyakitkan bagi sesama wanita. Karenanya ketika dia dekat dengan laki-laki yang sudah punya pacar atau istri dia akan membatasi kedekatannya.
Wanita Baik-Baik Pasti Punya Naluri Sesama Wanita. Akan Merasa Sakit Kalau Pasangannya Diambil Orang Lain
Wanita yang baik itu sudah pasti punya naluri sesama wanita, akan sakit jika kehilangan orang yang paing dicintai (suami), akan sangat marah pada wanita yang mencoba merebut pasangannya. Karena sebab itu pasti dia tidak akan merebut atau menjadi penggagu dalam hubungan orang lain.
Wanita Baik-Baik Tidak Akan Meman Faatkan Pengetahuan Agamanya Untuk Mengambil Suaminya Orang
Wanita yang baik dan pintar tidak akan pernah memanfaatkan pengetahuannya untuk mengambil suaminya orang. Dia tidak akan mendatangi suaminya orang untuk minta dipoligami dengan alasan poligami itu dibolehkan dalam islam.
Benar poligami dibolehkan dalam islam tapi wanita yang cerdas tidak akan minta dipoligami. Karena saat dia datang untuk minta dipoligami dia sadar bahwa saat itu dia sedang memaksakan diri untuk memiliki suaminya orang.
Sumber Duapah.com